(16/09/2012) Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Ponorogo melaunching program KACA (KAMMI Cinta Al-Qur'an). Hari ini bakda ashar bertempat di Masjid Al-Mubarok dekat sekrtariat dihadiri oleh 32 Peserta yang trdiri dari mahasiswa STAIN, UNMUH, STKIP dan INSURI Ponorogo.
Program KACA ini bekerjasama dengan "UMMI Foundation" untuk tahsin Al-Qur'an. Koordinator UMMI Ponorogo kebetulah hari ini sedang ada acara sehingga diwakilkan oleh anggotanya yaitu Ust Muhammad Wahyudi yang kebetulan beliau adalah alumni STAIN Ponorogo. Dalam sambutannya beliau sangat senang dan memberikan apresiasi positif terhadap program KAMMI Ponorogo.
Dalam kesempatan itu, beliau juga menyampaikan bahwa program di UMMI Foundation akan memberikan service kepada peserta bukan sekedar bisa membaca Al-Qur'an dengan baik dan benar sesuai tajwid, tetapi lebih dari itu, diharapkan peserta mampu menjadi seorang pengajar UMMI. Pria yang juga hafidz Qu'an itu dalam sambutannya menyampaikan bahwa saat ini Ponorogo sedang krisis pengajar Al-Qur'an yang bersertifikat. Maka dari itu diharapkan peserta dapat menjadi iron stock untuk pengajaran Al-Qur'an.
Program KACA ini diperuntukkan untuk umum. Sebagaimana yang disampaikan oleh Koordinator Binsat KAMMI Ponorogo "Program ini ditujukan untuk umum, peserta tidak hanya kader KAMMI tetapi juga siapa saja yang ingin belajar Al-Qur'an".
Uk Azizah -koordinator program KACA- dalam sambutannya menyampaikan bahwa program belajar Al-Qur'an ini isyaallah tuntas hanya dalam 15 Kali pertemuan sebagaimana program yang ada di "UMMI Foundation".
Tak lupa, ketua KAMMI  Ponorogo Akh Sugeng Widodo dalam sambutannya sangat mengharapkan agar peserta sungguh-sungguh dan semoga bisa istiqomah.

Add caption












^_^
(/Iyon)

0 comments:

Posting Komentar